19 Agustus 2016

Download Allo dan Duo - Aplikasi Chat Terbaru dari Google [UPDATED]

Ditulis oleh pada 19.8.16
Meski sudah punya Hangout dan Messenger, pada acara I/O 2016, Google mengumumkan kehadiran dua aplikasi chat baru, yaitu Allo dan Duo.

Download Allo dan Duo

Untuk apa ya Google membuat aplikasi chat baru? Mari lanjut bacanya sob.


Google Allo


Allo adalah aplikasi perpesanan instan yang pintar. Selain bisa membuat pesan lebih ekspresif, Allo memiliki kemampuan untuk memudahkan kita dalam meracik dan membalas pesan. Menariknya, kita hanya butuh nomor ponsel untuk membuat akun Allo baru (seperti WhatsApp).

Lalu apa bedanya dengan aplikasi perpesanan instan lain? Banyak sob, lebih jelasnya simak fitur-fitur dari Allo berikut ini.


Smart Reply

Kita bisa membalas pesan tanpa perlu mengetik apapun dengan fitur Smart Reply. Begitu kita menerima pesan, Allo  akan menyajikan beberapa rekomendasi balasan yang bisa dipilih sekaligus dikirim dalam sekali sentuh.


Smart Reply Allo
Smart Reply



Ink

Buat yang gemar menggambar atau sekedar corat-coret, Allo memiliki fitur yang disebut Ink. Melalui fitur tersebut, kita bisa menambahkan coretan atau gambar pada foto yang akan dikirimkan.


Whisper Shout

Jika BBM punya fitur ubah ukuran teks, Allo punya yang lebih canggih lagi sob, namanya Whisper Shout. Fitur tersebut berguna untuk mengubah ukuran teks pada pesan yang akan kita kirim. Bila butuh penegasan misalnya, kita bisa mengirimkan teks dengan ukuran 4 kali lipat dari biasanya. Kalau ingin berbisik, kecilkan saja teksnya, biar sepi :D


Ink, Whisper Shout, & Sticker Allo
Ink, Whisper Shout, & Sticker



Sticker

Kalau sticker sepertinya sudah menjadi fitur wajib di aplikasi perpesanan instant. Seperti halnya aplikasi sejenis, sticker yang ditawarkan Allo juga bersifat eksklusif dan didesain oleh para seniman dari berbagai penjuru dunia.


Incognito mode

Buat yang suka rahasia-rahasiaan, Allo menyediakan mode khusus yang dijuluki Incognito (iya, miriplah sama Chrome). Dalam Incognito mode, pesan yang dikirim dan diterima akan dienkripsi sehingga hanya pengirim dan penerima yang bisa membacanya (aman pokoknya sob).


Google Assistant

Perlu mencari lokasi restoran terdekat? Cukup dengan mengetik kata kunci yang berhubungan dengan restoran, Allo melalui fitur Google Assistant akan secara otomatis menampilkan informasi mengenai restoran yang kita cari. Tak hanya restoran, berbagai informasi yang biasa kita cari melalui mesin pencari Google juga bisa kita dapatkan melalui Allo.


Google Assistant Allo
Google Assistant



Nah, setelah membaca ulasan singkat di atas, sedikit banyak kita bisa tahu mengapa Google kembali merilis aplikasi perpesanan instant. Selain Allo, di acara yang sama Google juga memperkenalkan Duo.


Google Duo


Duo merupakan aplikasi video call yang bersifat personal (one-to-one). Seperti Allo, Duo juga menggunakan nomor ponsel sebagai syarat pembuatan akun baru. Berbeda dengan Hangout, Duo sengaja didesain simpel dan cepat sehingga bisa memberikan pengalaman panggilan video yang lebih menyenangkan. Fitur Duo lainnya bisa dibaca pada bahasan singkat di bawah ini.


Knock Knock

Fitur ini akan menampilkan video preview pemanggil sebelum kita menerima panggilan videonya.




High quality video

Baik menggunakan jaringan WiFi maupun paket data operator, Duo mampu menyuguhkan panggilan video yang berkualitas tinggi.


Cross-platform

Tidak hanya di Android, aplikasi Duo juga bisa digunakan untuk melakukan panggilan video ke perangkat berbasis iOS.


______________


Ketika artikel ini diketik, Allo dan Duo masih belum dirilis sob. Melalui blog resminya, Google menyatakan bahwa kedua aplikasi tersebut akan diluncurkan pada musim panas nanti. Walau demikian, kita bisa melakukan pra-registrasi di Play Store mulai saat ini (agar mendapatkan notifikasi saat Allo dan Duo tersedia untuk diunduh).

UPDATE 19/08/2016: Google Duo sudah resmi dirilis secara global, silakan langsung download via Play Store (link tersedia di akhir artikel). Bagaimana dengan Google Allo? Saat ini belum rilis sob, pantengin terus blog Memudahkan untuk mengetahui update selanjutnya.

UPDATE 21/09/2016: Google mulai merilis Allo secara bertahap dan sudah tersedia di beberapa negara. Indonesia? Saat ini belum sob, tapi APK Allo sudah tersedia di APK Mirror, silakan cek link di bawah ini untuk mengunduhnya.

UPDATE 23/09/2016: Google Allo dan Duo kini sudah bisa diunduh langsung via Google Play Store Indonesia. Selamat mencoba :)


Download Google Allo: Play Store | APK Mirror

Download Google Duo: Play Store | APK Mirror

Memudahkan

Suka dengan artikel Memudahkan?

Dukung kami dengan menonaktifkan ad blocker di browser Anda.

FYI: Beberapa isi di blog ini e.g. gambar, tips khusus, dan konten menarik lainnya akan menghilang ketika Anda menggunakan ad blocker.

Terima kasih :)

×