23 Maret 2018

Cara Main PUBG Mobile dengan Stick Bluetooth TANPA Root

Ditulis oleh pada 23.3.18
PUBG Mobile saat ini sedang naik daun sob. Apalagi kini kita bisa langsung mengunduhnya tanpa perlu repot pakai VPN. Yang mengejutkan, posisinya sekarang sudah menggeser Mobile Legends di Top Free Games Google Play Store Indonesia. Mantap sekali bukan?

Main PUBG Mobile dengan Stick Bluetooth TANPA Root

Iya, seperti yang sudah saya ketik di update artikel PUBG beberapa hari yang lalu, Tencent Games; selaku pemilik lisensi resmi PUBG untuk platform mobile; telah merilis versi beta dari game PUBG di Play Store tanpa batasan region (setelah sebelumnya hanya tersedia di Kanada).

Sayangnya, tidak semua perangkat Android bisa memainkan PUBG Mobile, terutama yang punya RAM mepet (di bawah 2Gb). Cukup bisa dimaklumi sebenarnya. Penggunaan Unreal Engine 4 pada game tersebut tentu berimbas pula pada tingginya pemakaian RAM.


Lalu solusinya? Beli hape baru sob, minimal RAM 2Gb dengan prosesor paling tidak pakai Snapdragon 625. Itu sudah cukup lancar buat main PUBG Mobile dengan setting grafis medium. Kalau ada dana lebih, beli hape flagship sekalian saja, settingan grafis bisa mentok kanan semua dah pokoknya πŸ˜€

Oke, kembali ke judul, kali ini Memudahkan akan membahas cara main PUBG Mobile pakai stick bluetooth tanpa root. Iya, kalian yang telah membaca artikel Memudahkan tentang Mobile Legends pasti sudah paham ke mana artikel ini akan mengarah. Tidak salah lagi sob, pakai aplikasi Octopus πŸ˜‰

Sebenarnya saya ingin membuat video tutorialnya sob, namun karena seringnya aplikasi Octopus mendapatkan update, akhirnya saya putuskan untuk membuat artikel ini terlebih dahulu, sambil lirik-lirik Play Store kalau-kalau ada update terbaru dari aplikasi Octopus.


Berbeda dengan cara main Mobile Legends yang (waktu itu) mengharuskan kita untuk mapping tombol stick secara manual, sekarang kita bisa main PUBG Mobile pakai gamepad bluetooth tanpa perlu mapping. Iya, game PUBG Mobile kini sudah masuk ke tab "Featured Games" Octopus, sehingga sudah punya preset khusus yang langsung bisa digunakan tanpa perlu mapping manual. Bila kurang jelas, silakan ikuti langkah-langkah mudah di bawah ini.

UPDATE 12/10/2018: Menggunakan aplikasi pihak ke-3 untuk bermain PUBG Mobile di Android kini beresiko terkena ban (larangan bermain - pemblokiran akun) sob (bisa satu hari sampai 10 tahun). Iya, tidak hanya Octopus, aplikasi lain macam GFX Tool, Game Guardian, bahkan Dual space (clone app) sekarang sudah tidak diperbolehkan lagi digunakan bersama PUBG Mobile.

Oleh karena itu, bila Anda masih penasaran dan ingin mencoba bermain PUBG Mobile dengan stick atau gamepad lewat Octopus, sebaiknya gunakan akun cadangan atau dengan kata lain; jangan gunakan akun utama Anda; sampai ada solusi lebih lanjut dari dev Octopus πŸ˜‰

UPDATE 26/09/2019: Belum lama ini saya mencoba main PUBG Mobile dengan gamepad Flydigi Wasp 2 Elite Edition dan mantap sekali ternyata, sob. Silakan cek artikel Gamepad khusus untuk Main PUBG Mobile untuk info selengkapnya, atau tonton video di bawah ini.

youtube image


Cara Main PUBG Mobile dengan Stick Bluetooth Tanpa Root

  1. Download PUBG Mobile bila belum, jangan dijalankan dulu.

  2. Hubungkan stick ke Android. Untuk tutorial ini saya menggunakan DOBE Controller. Kalau merk lain bisa ga? Stick Xiaomi misalnya? Bisa sob, asal bisa tersambung ke Android, stick apa pun bisa digunakan dengan Octopus.

  3. Unduh aplikasi Octopus lalu jalankan, dan pilih ikon PUBG Mobile. Unduh di sini bila link tersebut tidak bisa diakses.

    Aplikasi Octopus untuk PUBG Mobile Android

  4. Bila ikon PUBG Mobile belum muncul, tuju tab "Featured", gulir ke bawah untuk menemukan PUBG Mobile, dan ketuk tombol "Open".

  5. Nah, sudah muncul kan tombol-tombolnya di layar? Selanjutnya login ke Facebook seperti biasa. Tidak bisa login? Cek solusinya di sini.

    Setting Octopus PUBG Mobile

  6. Sampai di sini kita tidak perlu mapping lagi sob, kecuali bila kita ingin mengubah atau menambahkan tombol baru (ketuk ikon Octopus di sisi kiri layar).

    Mapping PUBG Mobile Octopus

  7. Belum percaya? Ketuk saja tombol "Start" di PUBG Mobile untuk memulai permainan.

  8. Sebelum terbang ke pulau, kita bisa mencoba beberapa tombol yang sudah aktif, seperti analog kanan/kiri, RT, A, B, X, Y, dll.

  9. Jika tombolnya tidak berfungsi sebagaimana mestinya, cek lagi ikon Octopus di sisi kiri layar, pilih "Mode" dan pastikan opsi "Gamepad" sudah aktif (Current mode: Gamepad).

    Current mode: Gamepad

  10. Untuk mengetahui fungsi tombol mapping PUBG Mobile secara keseluruhan, kita wajib mencobanya langsung di medan pertempuran. Misalnya tombol untuk membuka pintu (default: X), tombol untuk membidik; yang baru bisa dicoba setelah memperoleh senjata (default: RB), dan sebagainya.

    PUBG Mobile dengan Dobe Gamepad Bluetooth

  11. Beberapa keterangan tombol mapping PUBG ada yang masih pakai aksara dan bahasa Tiongkok sob. Seperti pada tombol sprint (lari cepat), terdapat tulisan ε·¦ζ‘‡ζ†ζŒ‰δΈ‹ yang berarti tekan analog kiri (LS), dan tulisan pada tombol "lihat sekeliling" (ikon mata): 右摇杆+ LT yang berarti tekan tombol LT dan putar analog kanan.

UPDATE 30/03/2018: Pada update aplikasi Octopus 1.3.2, tulisan Tiongkok pada langkah 11 di atas sudah diganti ke bahasa Inggris sob. ε·¦ζ‘‡ζ†ζŒ‰δΈ‹ menjadi LS, dan 右摇杆+ LT menjadi R Stick + LT.

Keterangan:
  1. LB = Left button = Tombol kiri = L1.
  2. LT = Left trigger = Pelatuk kiri = L2.
  3. RB = Right button = Tombol kanan = R1.
  4. RT = Right trigger = Pelatuk kanan = R2.
  5. LS = Left stick = Tombol analog kiri ditekan, bukan diputar = L3.
  6. RS = R Stick = Right stick = Tombol analog kanan ditekan, bukan diputar = R3.

Pada aplikasi Octopus yang saya coba kali ini (versi 1.3.1), ada beberapa tombol virtual di PUBG Mobile yang belum dimapping, misalnya saja tombol intai (baik kiri maupun kanan, yang berguna untuk mengintai atau menembak musuh dari balik tembok atau pohon). Bila diinginkan, kita bisa melakukan mapping manual untuk tombol-tombol tersebut. Caranya persis seperti mapping Mobile Legends yang sudah dibahas pada artikel sebelumnya. Selamat mencoba 😊


______________

NB: Kemungkinan ke depannya PUBG Mobile akan mendukung penggunaan gamepad secara native sob, jadi tidak perlu pakai Octopus lagi. Kapan? Masih belum pasti, sekarang saja kan masih versi beta? sepertinya masih lama. Jadi kita tunggu saja sob.

Memudahkan

Suka dengan artikel Memudahkan?

Dukung kami dengan menonaktifkan ad blocker di browser Anda.

FYI: Beberapa isi di blog ini e.g. gambar, tips khusus, dan konten menarik lainnya akan menghilang ketika Anda menggunakan ad blocker.

Terima kasih :)

×