10 September 2014

Download Opera Mini untuk Windows Phone/Nokia Lumia [FINAL]

Ditulis oleh pada 10.9.14
Bisa dibilang, apapun ponselnya, Opera Mini browsernya. Iya, Opera Mini memang dikenal sebagai browser yang ringan, cepat, dan hemat. Tidak hanya smartphone, ponsel fitur yang masih menggunakan Java pun bisa menggunakan Opera Mini untuk berselancar di internet.

Opera Mini Windows Phone Logo

Opera Mini - seperti yang kita ketahui - sudah lama tersedia untuk smartphone Android dan iOS. Nah, baru kali ini, akhirnya, pihak Opera merilis browser Opera Mini untuk smartphone Windows Phone.

Berdasarkan keterangan dari Windows Phone Store, Opera Mini merupakan browser tercepat yang digarap untuk Windows Phone. Browser yang dikembangkan di Skandinavia tersebut (secara total) telah diunduh dan digunakan oleh lebih dari 250 juta pengguna di seluruh dunia. Berikut ini adalah fitur-fitur Opera Mini untuk Windows Phone.

Opera Mini Windows Phone UI
Jelajah internet lebih cepat - Laman web yang padat dengan foto dan grafis dapat dimuat dengan cepat. Opera Mini membuat laman web tersebut menjadi lebih ringan, sehingga Anda bisa menikmati pengalaman menggunakan browser yang lebih cepat dari biasanya di smartphone Anda.

Hemat data - Opera Mini bisa mengurangi ukuran laman web hingga 10% dari ukuran normalnya, yang tentunya akan menghemat kuota data Anda.

Navigasi yang mudah - Tombol berukuran besar dan tata letak yang rapi bisa memudahkan Anda menggunakan Opera Mini.

Sosial - Berbagi konten favorit Anda dengan cepat ke berbagai media sosial dengan menu share di Opera Mini.

Jelajah internet dengan aman - Tim Opera fokus dengan keamanan dan privasi Anda, membuat Anda lebih aman dalam menjelajahi internet.

Perlu diingat bahwa Opera Mini untuk Windows Phone saat ini masih dalam versi beta, artinya masih memiliki beberapa bug yang perlu diperbaiki. Untuk Anda yang ingin mencoba browser Opera Mini di perangkat Windows Phone 8 (dan 8.1) atau Nokia Lumia, silakan tuju Windows Store melalui link di bawah ini.

Download Opera Mini untuk Windows Phone/Nokia Lumia [FINAL]

Jadilah yang pertama berkomentar

Memudahkan

Suka dengan artikel Memudahkan?

Dukung kami dengan menonaktifkan ad blocker di browser Anda.

FYI: Beberapa isi di blog ini e.g. gambar, tips khusus, dan konten menarik lainnya akan menghilang ketika Anda menggunakan ad blocker.

Terima kasih :)

×