30 Mei 2014

Aplikasi Android untuk Live Streaming Piala Dunia 2014 Brazil

Ditulis oleh pada 30.5.14
Mau nonton tim sepak bola kesayangan berlaga di Piala Dunia 2014 Brazil dengan gratis? Bisa, melalui TV misalnya :D Bila itu dirasa terlalu mainstream, Anda bisa menonton pertandingan Piala Dunia 2014 melalui internet di PC atau laptop Anda. Ah, itu juga masih mainstream. Ok, Bagaimana kalau menonton Piala Dunia langsung dari ponsel atau tablet Android? Nah, itu baru antimainstream :D

Piala Dunia 2014 Brazil

Iya, karena satu dan banyak hal, Anda mungkin tak selalu bisa mengikuti pertandingan Piala Dunia melalui televisi. Sebagai solusi, kali ini Memudahkan akan merangkum ulasan dua aplikasi Android yang akan memudahkan Anda menonton Piala Dunia 2014 Brazil secara live dan gratis.


Domikado 2014 FIFA World Cup


Aplikasi Android besutan developer lokal ini sangat pas untuk Anda yang ingin menyaksikan siaran langsung pertandingan resmi Piala Dunia 2014 Brazil dengan gratis. Tak hanya itu, aplikasi Domikado 2014 FIFA World Cup juga menyajikan berita dan video seputar Piala Dunia (highlight, replay) yang sayang untuk dilewatkan.

Domikado 2014 FIFA World CupDomikado

Selain kanal Piala Dunia 2014 (yang berisi jadwal pertandingan, skor, tim, dan statistik), Anda juga bisa mampir ke kanal Indonesia Super League dan Football Legends Tour 2014 (meski saat ini belum bisa diakses).

Download Domikado 2014 FIFA World Cup


Mivo


Seperti yang kita ketahui, tvOne dan ANTV adalah dua stasiun televisi Indonesia yang telah mendapatkan hak siar Piala Dunia 2014 Brazil. Jadi Anda bisa menonton siaran langsung pertandingan Piala Dunia 2014 melalui dua stasiun TV tersebut.

Mivo TV

Nah, untuk Anda yang tak selalu bisa berhadapan dengan televisi, Anda bisa memasang aplikasi Mivo untuk Android. Setelah terpasang di tablet atau ponsel Android, Anda bisa menyaksikan live streaming Piala Dunia 2014 melalui kanal tvOne atau ANTV, tinggal pilih saja.

Download Mivo

______________________________________

Untuk saat ini, 2 aplikasi Android di atas bisa menjadi solusi bagi Anda yang tetap ingin menyaksikan aksi para bintang lapangan Piala Dunia dalam mengolah si kulit bundar, di manapun, kapanpun, selama perangkat Android Anda terhubung dengan koneksi internet yang cepat dan stabil. Bila belum cukup, atau Anda menemukan aplikasi lain yang lebih keren, silakan tulis di kotak komentar, terima kasih :)

1 komentar:

Memudahkan

Suka dengan artikel Memudahkan?

Dukung kami dengan menonaktifkan ad blocker di browser Anda.

FYI: Beberapa isi di blog ini e.g. gambar, tips khusus, dan konten menarik lainnya akan menghilang ketika Anda menggunakan ad blocker.

Terima kasih :)

×