21 Maret 2017

Begini Cara Menyimpan Video LIVE Instagram di Memori Smartphone

Ditulis oleh pada 21.3.17
Seperti yang sudah disinggung pada artikel sebelumnya, Live video Instagram (Live Story) akan terhapus secara otomatis setelah sesi siaran langsung berakhir. Hal itu tentu berbeda dengan fitur siaran langsung di Facebook, Periscope, atau YouTube yang memiliki opsi untuk menyimpan video sesudah sesi live usai.

Simpan video live IG

Nah, pada update terbarunya, aplikasi Instagram kini menyediakan fitur simpan video live langsung ke memori ponsel. Lalu bagaimana cara menyimpan video live Instagram melalui fitur tersebut? Mudah sekali sob.


Cara Download Video Siaran Langsung Instagram


  1. Seperti biasa silakan update aplikasi Instagram Anda ke versi paling baru.

  2. Lalu lakukan siaran langsung di Instagram seperti biasanya.

  3. Ketika siaran langsung rampung, ketuk tombol "Save" atau "Simpan" di kanan atas layar.

    tombol "Save" atau "Simpan"

  4. Maka secara otomatis video hasil rekaman Anda selama live di Instagram akan tersimpan di memori ponsel (bisa diakses kembali melalui galeri).


PENTING:
  1. Cara di atas hanya bisa dilakukan oleh pemilik akun yang melakukan siaran langsung, bukan pemirsa maupun follower (apalagi stalker 😃)
  2. Video live Instagram hanya bisa disimpan sesaat setelah siaran langsung diakhiri. Bila Anda lupa mengetuk tombol Save/Simpan dan keluar dari laman di mana tombol tersebut berada, maka video Anda akan hilang.
  3. Hanya video yang akan disimpan. Komentar, like, dan daftar pemirsa tidak disertakan.
  4. Mungkin butuh beberapa menit untuk mendownload video live Anda bila durasinya lama.
  5. Video tidak disimpan di Instagram, hanya di memori ponsel Anda.

Terus buat apa video live disimpan segala? Suka-suka sob, bisa diupload lagi, untuk dokumentasi pribadi (dilihat-lihat lagi), atau buat menuhin ruang memori ponsel yang hampa... halah.

Ok, itulah seklumit tips untuk menyimpan atau mengunduh video hasil rekaman live di Instagram, semoga bermanfaat, selamat mencoba dan sampai jumpa di artikel berikutnya 😊

Memudahkan

Suka dengan artikel Memudahkan?

Dukung kami dengan menonaktifkan ad blocker di browser Anda.

FYI: Beberapa isi di blog ini e.g. gambar, tips khusus, dan konten menarik lainnya akan menghilang ketika Anda menggunakan ad blocker.

Terima kasih :)

×