23 Maret 2013

Download Google Play Store 4.0.25 dengan Tampilan Baru (Android 2.2+)

Ditulis oleh pada 23.3.13
Setelah sempat bocor, beberapa hari yang lalu Google secara resmi merilis Google Play Store 4.0.25. Versi terbaru Play Store tersebut hadir dengan tampilan baru yang lebih sederhana dan rapi, serta menonjolkan ukuran ikon aplikasi yang lebih besar untuk kemudahan dan kecepatan akses.

Google Play Store 4.0.25download

Selain itu, bila kita melakukan tap pada tombol Install atau Buy, akan muncul jendela yang melayang di atas laman aplikasi yang akan kita install (di versi lama kita akan dibawa ke laman baru).

my appssetting

Warna latar untuk laman aplikasi juga diubah menjadi lebih redup (dari putih menjadi abu-abu). Mungkin bagi sebagian pengguna perubahan warna tersebut menjadikan tampilan Play Store lebih sejuk di mata, tapi di sisi keterbacaan, teks yang tampil di laman tersebut menjadi lebih sulit dibaca daripada versi sebelumnya.

Update Google Play Store ini akan bergulir secara otomatis di setiap perangkat Android (2.2+) mulai minggu ini. Anda juga dapat mendownload APK Google Play Store 4.0.25 secara gratis, legal, dan aman melalui link yang tersedia di bawah ini (signed by Google).



UPDATE 20/04/2013: Google Play Store versi 4.0.26 telah dirilis. Tidak ada perubahan besar pada versi ini, hanya perbaikan beberapa bug saja. Silakan langsung unduh melalui link berikut ini.

Download Google Play Store 4.0.26 | Alt link


UPDATE 04/10/2013: Google Play Store 4.3.11 telah tersedia untuk diunduh. Jika dibandingkan dengan versi 4.0.26, bisa dikatakan bahwa versi 4.3.11 merupakan sebuah major update. Untuk mengunduhnya, silakan mampir ke artikel Download Google Play Store APK 4.3.11.


UPDATE 31/05/2015: Play Store di laman ini adalah Play Store untuk Android versi lawas bin jadul. Untuk mengunduh Play Store versi terbaru, silakan cek artikel berlabel Google Play Store di Memudahkan. Terima kasih :)

7 komentar:

Memudahkan

Suka dengan artikel Memudahkan?

Dukung kami dengan menonaktifkan ad blocker di browser Anda.

FYI: Beberapa isi di blog ini e.g. gambar, tips khusus, dan konten menarik lainnya akan menghilang ketika Anda menggunakan ad blocker.

Terima kasih :)

×