21 September 2012

Facebook Messenger untuk Android Dirilis dengan Desain Baru dan Kemampuan SMS

Ditulis oleh pada 21.9.12

Facebook meluncurkan desain baru Facebook Messenger untuk Android, dengan tampilan lebih segar dan mengadopsi desain percakapan gelembung (bubble) mirip aplikasi messenger populer lainnya.

Facebook Messenger for Android

Facebook juga menambahkan sejumlah fitur baru, salah satunya adalah kemampuan untuk mengirimkan SMS langsung dari dari Facebook Messenger. Namun fitur tersebut hanya berjalan pada beberapa tipe ponsel saja (Samsung, HTC, dan LG).

Versi terbaru dari  Facebook Messenger memungkinkan Anda untuk mengetahui dengan cepat siapa saja yang sedang online. Dengan cara menggeser layar ke kiri atau menekan tombol di pojok kanan atas, Anda akan menemukan daftar teman-teman yang sering berinteraksi dengan Anda. Selain itu, Anda juga dapat menambahkan teman favorit Anda dalam daftar tersebut.

Update Facebook Messenger untuk Android tersedia hari ini (21/09/2012), Anda dapat mengunduhnya di Google Play Store.

Facebook Messenger untuk Android

via Mashable

Jadilah yang pertama berkomentar

Memudahkan

Suka dengan artikel Memudahkan?

Dukung kami dengan menonaktifkan ad blocker di browser Anda.

FYI: Beberapa isi di blog ini e.g. gambar, tips khusus, dan konten menarik lainnya akan menghilang ketika Anda menggunakan ad blocker.

Terima kasih :)

×