28 Oktober 2021

Cara Membuka Flashdisk NTFS di Android Tanpa ROOT

Ditulis oleh pada 28.10.21

Sekitar dua tahun yang lalu, Memudahkan pernah membahas tentang cara membuka HDD eksternal di Android. Waktu itu saya merekomendasikan aplikasi Paragon exFAT/NTFS yang kini berganti nama menjadi Microsoft exFAT/NTFS for USB by Paragon Software.

Cara Membuka Flashdisk NTFS di Android Tanpa ROOT

Sampai artikel ini diketik, hanya aplikasi itulah yang mampu membaca dan menulis (R/W → read/write) file dari harddisk maupun flashdisk berformat NTFS di Android. Sayangnya, kini aplikasi buatan Paragon Software tersebut tidak lagi gratis, sob.

Microsoft exFAT/NTFS for USB

Untuk memuat media penyimpanan NTFS dengan aplikasi tersebut, kita wajib merogoh kocek sedalam 15 ribu rupiah. Untungnya, ada masa percobaan gratis selama dua hari untuk memastikan aplikasi Microsoft exFAT/NTFS for USB bisa berfungsi dengan baik di perangkat Android kita.

Oiya, perlu diperhatikan bahwa semua aplikasi yang dibahas di artikel ini tidak serta merta bisa membuat perangkat Android menjadi support USB OTG. Oleh karena itu, sebelum membaca lebih lanjut, pastikan ponsel atau tablet Android Anda sudah mendukung fitur USB OTG dari lahir, maksudnya sejak dibeli 😉

Meski di paragraf kedua tadi saya menyebutkan bahwa Microsoft exFAT/NTFS for USB by Paragon Software adalah satu-satunya aplikasi yang bisa membaca dan menulis file di media NTFS, bukan berarti tidak ada aplikasi lain yang mampu membuka (iya, hanya membaca → RO → read only) file dari flashdisk atau HDD berformat NTFS.

Copy File dari Flashdisk NTFS ke Memori Android dengan ES File Explorer

Benar, sob. Untuk sekedar membuka atau membaca file dari flashdisk NTFS misalnya, kita tidak perlu membeli aplikasi apapun. Cukup gunakan aplikasi file manager seperti ES File Explorer.

ES File Explorer NTFS

Melalui aplikasi gratisan tersebut, kita bisa membuka dan menyalin file dari flashdisk NTFS ke memori internal Android atau kartu microsd. Kalau sebaliknya tidak bisa ya? Tepat sekali, sob. Untuk saat ini kita belum bisa menyalin file dari Android ke flashdisk NTFS dengan ES File Explorer.

Mengaktifkan Custom Driver for USB OTG di aplikasi MiXplorer

Alternatifnya, MiXplorer juga menawarkan fitur yang serupa dengan ES File Explorer. Bedanya, tidak ada iklan di aplikasi yang dijual seharga 70 ribu rupiah tersebut. Hah, bayar? Tenang, sob. Kita bisa mendapatkan MiXplorer secara gratis dan legal melalui Forum XDA atau APKMirror.

MiXplorer NTFS

Jika flahdisk NTFS Anda tidak terdeteksi di MiXplorer, silakan ketuk menu tiga titik → Settings → More Settings → Enable OTG (Custom driver for USB OTG). Tutup MiXplorer lalu cabut flashdisk Anda, tancapkan flashdisk ke Android kemudian jalankan lagi aplikasi MiXplorer. Voila, kini flashdisk NTFS Anda telah dikenali dan siap untuk dijelajahi.

______

Btw, kenapa NTFS, kan umumnya flashdisk berformat FAT32? Buat yang belum tahu, FAT32 hanya mampu menampung file individu dengan ukuran maksimal 4GB, sehingga kita tidak bisa menyimpan sebuah file video misalnya, yang ukurannya lebih dari 4GB. Nah, itulah mengapa saat ini semakin banyak orang yang memilih format NTFS dibanding FAT32, terutama buat para kreator konten yang tiap hari harus menyimpan file video dengan ukuran segede gaban 😆 Selamat mencoba 😊

Memudahkan

Suka dengan artikel Memudahkan?

Dukung kami dengan menonaktifkan ad blocker di browser Anda.

FYI: Beberapa isi di blog ini e.g. gambar, tips khusus, dan konten menarik lainnya akan menghilang ketika Anda menggunakan ad blocker.

Terima kasih :)

×